Jembatan Timbang Gewinn di Tahun 2024


Di tahun 2024 ini, Jembatan Timbang Gewinn menyediakan berbagai lini produk timbangan truk terbaik untuk memenuhi berbagai macam jenis kebutuhan penimbangan Anda.
Jembatan Timbang Standar
Jembatan Timbang Standar adalah jembatan timbang Gewinn dengan tipe atau model standar. Timbangan ini merupakan produk timbangan yang paling populer dari Gewinn dan paling banyak digunakan oleh klien atau kustomer Gewinn.
Jembatan Timbang Modul Atas
Jembatan Timbang Modul Atas adalah jembatan timbang Gewinn dengan tipe atau model yang memiliki desain modul atas tanah dengan bentuk mirip jembatan dengan pembatas tiang besi di sisi timbangan. Timbangan jenis modul atas ini biasanya digunakan pada perusahaan industry heavy duty seperti industri tambang batu bara, batu quarry, dan tambang batu mineral lainnya
Jembatan Timbang Frame Bawah
Jembatan Timbang Frame Bawah adalah jembatan timbang Gewinn dengan tipe atau model yang tidak membutuhkan konstruksi pondasi. Timbangan jenis frame bawah ini biasanya cukup diletakkan diatas permukaan tanah keras atau lantai beton yang datar. Selain itu, timbangan frame bawah dapat dibongkar pasang dan dipindahkan ke lokasi lain dengan mudah karena tidak menggunakan pondasi.
Jembatan Timbang Rata Tanah
Jembatan Timbang Rata Tanah adalah jembatan timbang Gewinn dengan tipe atau model yang memiliki ketinggian sejajar dengan permukaan lantai. Timbangan jenis rata tanah ini dikonstruksi secara khusus sehingga platform timbangan berada dalam ketinggian yang sama dengan permukaan lantai beton disekitarnya. Timbangan jenis ini biasanya digunakan di lokasi yang tidak memiliki banyak ruang gerak kendaraan atau untuk kebutuhan lainnya.
Timbangan Truk Tornado
Timbangan Truk Tornado merupakan timbangan khusus dan praktis yang dapat digunakan untuk menimbang berbagai kendaraan angkut muat hasil pertanian dan perkebunan seperti Truk Colt Diesel, Truk Engkel, Truk Kecil dan berbagai truk angkut lainnya yang mengangkut berbagai hasil pertanian dan perkebunan seperti TBS (Tandan Buah Sesar) kelapa sawit, dan sebagainya.
Timbangan Truk Thunder
Timbangan Truk Thunder merupakan jembatan timbang kapasitas 20 ton jenis portable yang menggunakan 2 pilihan platform dari bahan beton atau besi. Timbangan ini memiliki harga yang jauh lebih murah ketimbang jembatan timbang jenis lainnya, yaitu mulai dari Rp. 55 juta.
Jembatan Timbang Galvanis
Jembatan timbang dimana baja timbangan akan digalvanis secara hot dip sebelum pengiriman dan pmasangan di lokasi. Dan semua batang juga akan digalvanis dengan hot dip. Timbangan galvanis ini memiliki kemampuan anti karat yang dirancang untuk melindungi dek baja atau beton dari bahan korosif seperti asam, bahan kimia, oli, dan bahan korosif lainnya yang dapat merusak komponen baja seiring berjalannya waktu. Lapisan platform timbangan yang diperkuat akan meningkatkan penampilan, keamanan, dan produksi timbangan truk Anda saat ini secara signifikan.
Untuk informasi lengkap mengenai berbagai jenis jembatan timbang Gewinn yang kami sediakan di tahun 2024, silakan menghubungi kami sekarang juga. Kami selalu siap membantu 24/7 di manapun lokasi Anda.